Keliling Jakarta Naik Bajaj BBG itu Seru!

November 26, 2017





Sebagai warga negara Indonesia yang baik dan benar, rasanya gak lengkap kalau aku gak mencoba traveling ke ibu kota yang kita cintai ini. bermodal kenekatan, aku memberanikan diri untuk membeli tiket dari Pekanbaru-Jakarta untuk keberangatan ke esokan harinya


Neng ondel ondel abang datang!!!!


Sesampainya di bandara Soekarno Hatta aku langsung mencari informasi kemana saja destinasi dan transportasi yang harus digunakan.  dari Soeta, aku memilih bus damri menuju Grogol karena mengukur dekatnya dengan Monas. Dan ternyata lumaya jauh hehehe


" Destinasi pertama harus ke Monas " ucap dalam hati yang membara bagai bara api. lebay


Awalnya pengen menuju Monas menggunakan ojek online. tapi dipikir pikir itu gak keren karena mainstream dan gak menantang. Aku memutuskan untuk naik bajaj! yaaah bajaj yang sudah gak ada di kota ku lagi. Tapi kalau kita membahas bajaj, yang terpikir dibenak ialah transportasi yang kotor,berisik dan yang paling menjengkelkan itu asapnya yang kalau muka kamu di letakin di depan kenalpotnya, bisa jadi make up kawinan. Eits tapi tenang dulu, bajaj yang aku tumpangi ini adalah bajaj berbahan bakar gas bumi, bahan bakar gas bumi itulah yang membuat bajaj ini gak berisik dan gak berpolusi!


Gas bang...






Apa sih itu gas bumi?


gas bumi  adalah bahan bakar fosil berbentuk gas yang terutama terdiri dari metana CH4). Ia dapat ditemukan di ladang minyakladang gas Bumi dan juga tambang batu bara. Ketika gas yang kaya dengan metana diproduksi melalui pembusukan oleh bakteri anaerobik dari bahan-bahan organik selain dari fosil, maka ia disebut biogas. Sumber biogas dapat ditemukan di rawa-rawa, tempat pembuangan akhir sampah, serta penampungan kotoran manusia dan hewan (sumber wikipedia). Bahan bakar gas bumi yang digunakan oleh bajaj biru ini di kelola oleh BUMN Perusahan Gas Negara . Bukan cuma bahan bakar bajaj saja, PGN juga mengolah gas bumi untuk di jadikan gas buat ibu ibu masak dirumah dan juga untuk kebutuhan industri. Mantep deh!





Dan sesampainya di Monas, aku berkeliling di kawasannya sambil mengambil beberapa video dan foto. Gak lama di Monas yang panasnya kebangetang, aku langsung memilih ke Pasar baru untuk berbelanja beberapa keperluan kamera. Setelah itu aku mengakhiri perjalanan hari ini menuju Bogor melalui stasiun Juanda untuk beristirahat di rumah salah satu keluarga. lumayan penghematan hehehe


BUMN kita pada saat ini semakin berkembang pesat ya dengan inovasi inovasi terbaiknya, semoga PGN terus memberikan inovasi terbaik untuk negeri ini. 


Buat teman teman yang berada di Jakarta atau mau traveling ke sini aku saranin eeh wajib deh harus mencoba bajaj bbg ini. Harus!


PGN, Energy for life!

You Might Also Like

1 comments

  1. Kalau ke Jakarta memang harus cobain naik bajaj. Enak bajaj BBG, gak berisik hehehe

    ReplyDelete